Peringati Hari Pers Nasional, Komunitas insan Pers bersatu Adakan Rakor
Pekalongan, globalaktual.com – Dalam rangka peringati hari Pers Nasional 9 februari 2023 dan konsolidasi antar pengurus dan anggota Komunitas Insan Pers Bersatu (KIPB) DPC Pekalongan Raya pada Rabu, 08 Februari 2023 menggelar acara jumpa pers & rapat bulanan di rumah makan sari raos yang berpindah di rumah makan watusalam river cafe Pekalongan
Dalam sambutannya ketua KIPB Pekalongan Raya mewanti wanti agar selaku insan pers atau wartawan harus dapat bekerja secara profesional dengan berpedoman pada undang-undang Pers nomor 40 tahun 1999 dan kode etik jurnalistik.
“Tolong bagi teman teman wartawan yang melakukan kegiatan jurnalistik untuk dapat menjaga marwah wartawan sebagaimana kita menjaga nama baik dan martabat sebagai orang yang profesional, karena sesungguhnya wartawan adalah jabatan profesi yang mulia. Baik buruknya negara juga tergantung hasil tulisan wartawan asalkan berdasarkan bukti dan fakta yang ada di lapangan” terang Hermawan dihadapan pengurus dan anggota KIPB Pekalongan Raya.
Lebih jauh dikatakan bahwa saat ini marak isyu banyaknya wartawan yang menjadin”target” pihak aparat hukum karena diduga melakukan tindakan ancaman, menakut nakuti dan memaksa untuk memberikan sejumlah uang agar kasusnya tidak di ekspos/ diberitakan.
“Kita tidak usah takut dengan adanya penegakan hukum oleh aparat, karena bila memang ada temuan penyimpangan dan ada bukti bukti, saksi dan sesuai apa yang di lapangan, jangan segan segan untuk dilaporkan.dan diberitakan. Dan saya berharap aparat hukum juga harus tidak tebang pilih dalam penegakan hukum ” tegas Hermawan menanggapi banyaknya oknum wartawan yang diduga melakukan tindak pemerasan.
Sementara itu ketua DPC LSM Gempur Kabupaten Pekalongan yang juga wartawan, Durat mengusulkan agar minta kejelasan/ konfirmasi kepada Kapolres Pekalongan yang akan menindak tegas terhadap oknum wartawan yang diduga melakukan pemerasan di wilayah atas yaitu daerah Paninggaran dan Lebak Barang.
“Saya berharap adanya penjelasan Kapolres Pekalongan terkait informasi itu, agar jelas siapa kades yang merasa diancam, ditakut takuti dan diperas. Sehingga tidak disamaratakan oknum wartawan pemeras” pinta Durat.
Adapun agenda rapat diantaranya membahas rencana bakti sosial dan family gathering.
Untuk kegiatan bakti sosial dalam rangka Hari Pers Nasional yang jatuh pada 9 Pebruari 2023 besok.
“Ya kita rencana akan ada baksos untuk internal anggota KIPB dan masyarakat yang sumber dananya dari masing masing anggota KIPB” terang Hermawan.
Selanjutnya diharapkan kepada seluruh pengurus dan anggota KIPB Pekalongan Raya agarselalu menjaga kekompakan dan kebersamaan, karena KIPB merupakan rumah wartawan yang harus dijaga dan dirawat agar terlihat indah oleh masyarakat.(h3n)