Wali Kota Lubuklinggau Hadiri Pelantikan Pengda Pordi Kota Lubuklinggau Periode 2023-2027
LUBUKLINGGAU, globalaktual.com – Walikota Lubuklinggau, H. SN Prana Putra Sohe bersama ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H. Rodi Wijaya menghadiri Acara Pelantikan Pengurus Daerah Perkumpulan Olahraga Domino Indonesia (Pengda Pordi) Kota Lubuklinggau Periode 2023-2027 yang berlangsung di gedung lantai 5, sinema bukit sulap Pemkot Lubuklinggau, Jumat (15/9/2022). Pukul 19.30 WIB hingga selesai.
Dalam pembuka kegiatan ini di mulai membaca ikar dan dilanjutkan penyerahan bendera petaka kepada Ketua Pengda Pordi kota Lubuklinggau.
Dalam sambutan Selaku Ketua Pordi kota Lubuklinggau, Wansari mengucapkan ribuan terimakasih kepada Walikota, Ketua DPRD dan Ketua Pengprov Pordi Sumsel Moh Hikma M. Asli serta pengurus Pordi dari Kabupaten Lahat hingga Empat Lawang, yang sudah berkenan hadir dalam rangka acara kegiatan pelantikan Pengda Pordi Kota Lubuk Linggau periode 2023-2027,”ucap Wansari.
Wansari menuturkan, setelah terlaksananya kegiatan perlombaan gaple dan prosesi kegiatan pelantikan malam ini,tentunya sangat berterima kasih kepada Bapak Walikota Karena kemarin telah memberikan support pada perlombaan permainan gaple yang diikuti dengan jumlah peserta 1024 orang peserta,dari berbagai penjuru baik dari Kabupaten tetangga juga ada dari luar Sumsel.
”Alhamdulillah kejuaraan lomba itu berjalan aman dan sukses tapi kedepan kita akan buat yang lebih besar lagi tentunya nanti kita tetap meminta bantuan dengan Bapak Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra lagi,”tutur Wansari.
Di tempat yang sama Ketua Pengprov Pordi Sumsel, Moh Hikma M. Asli menyampaikan bahwa sebenarnya olahraga domino ini sudah berlangsung,karena kita baru saja menyelesaikan Kejuaraan Nasional (Kerjunas) di Kabupaten Maros Sulawesi Selatan.
“Dengan jumlah peserta sebanyak 7000 orang peserta,namun kota Lubuklinggau telah mencapai 1024 orang peserta di Sumsel ini sungguh luar biasa,”Maka dari selamat kepada Bapak Wansari sudah dikukuhkan menjadi Ketua Pordi Lubuklinggau, mudah-mudahan Kejurprov nanti dapat di gelar di Kota Lubuklinggau,” tuturnya.
Walikota Lubuklinggau, H. SN Prana Putra Sohe mengatakan, selamat kepada pengurus Pordi Kota Lubuklinggau,yang baru saja usai dilantik,dan sangat lengkap kepengurusan hingga dari berbagai elemen masyarakat ikut bergabung dalam organisasi ini.
Kemudian tak lupa pula saya ucapkan terimakasih karena pelaksanaan perlombaan open turnamen gaple yang dimana Cup Prana Putra sohe,sehingga kegiatannya dapat berjalan apa yang sudah kita harapkan bersama.
“Insyallah pada bulan Desember 2023 ini, open turnamen perlombaan Kejurprov Domino nanti diselenggarakan di Kota Lubuklinggau sebab sudah disetujui dan di sepakati oleh pengurus Sumsel “kata Walikota Lubuklingau. (Separi)