Bawaslu Pangandaran Gelar TOT Pelatihan Saksi Pemilu 2024
Pangandaran, globalaktual.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pangandaran menggelar Training of Trainer (TOT) pelatihan saksi partai politik peserta Pemilu 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Krisna Hotel Pangandaran, Rabu, (20/12/2023).
Kegiatan ini berlangsung selama lima hari dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas dan keahlian saksi peserta Pemilu 2024. Hal ini mengingat saksi memiliki peran penting dalam mengawasi jalannya tahapan Pemilu.
Bawaslu Pangandaran menghadirkan dua narasumber, yakni Pegiat Pemilu, Abah Didi dan Ketua KPU Pangandaran, Muhtadin. Turut hadir pula Koordinator Divisi SDMO dan Diklat Bawaslu Pangandaran, beserta anggotanya, Ketua Komisioner Pangandaran, Ketua PPK Pangandaran dan panwascam se-kabupaten Pangandaran.
Ketua Bawaslu Pangandaran, Iwan Yudiawan melalui Divisi Humas Bawaslu Kabupaten Pangandaran, Ade Ajat Sudrajat, S.Pd mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya Bawaslu untuk mempersiapkan Pemilu 2024 yang lebih berkualitas.
“Ini sangat penting bagi seorang saksi untuk memiliki kompetensi yang baik. Dikarenakan, saksi sudah seharusnya melihat situasi jalannya proses dari awal hingga selesai,” ungkapnya.
Dia berpesan kepada partai politik yang akan menempatkan saksi di TPS, agar memperkuat dan memberikan pemahaman tugas kepada saksi. Selain itu, saksi yang direkrut hendaknya orang-orang yang memiliki komitmen dan dedikasi saat pencoblosan Pemilu berlangsung.
Kegiatan TOT ini diikuti oleh 15 perwakilan partai politik di Pangandaran. Mereka akan diberikan materi tentang tugas, kewajiban, dan larangan saksi partai politik.
“Materi yang diberikan dalam kegiatan ini meliputi tugas dan kewajiban saksi partai politik, larangan saksi partai politik, serta teknis pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara,” ujarnya.
Dia berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman dan kapasitas saksi partai politik sehingga dapat menjalankan tugasnya dengan baik. (RIS)