Visi Misi Calon Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran tahun 2024

Visi Misi calon bupati dan wakil bupati Pangandaran nomor 1, Hj. Citra Pitriyami – H. Ino Darsono “Pembangunan Berkelanjutan untuk Mewujudkan Wisata Pangandaran Mendunia”

Visi

Mewujudkan Pangandaran sebagai destinasi wisata dunia yang menyenangkan dan aman dengan mengedepankan pendidikan agama dan karakter.

Misi

1. Mempermudah Akses dan Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan.

– Meningkatkan fasilitas kesehatan yang memadai dan aksesibilitas untuk semua masyarakat.

2. Peningkatan Mutu dan Kualitas Pendidikan.

– Mewujudkan pendidikan yang berkualitas dengan penguatan pendidikan agama dan karakter untuk mencetak generasi yang beriman dan berakhlak mulia.

3. Peningkatan Kualitas Infrastruktur Terkonektivitas.

– Membangun infrastruktur yang mendukung aksesibilitas pariwisata, termasuk transportasi dan fasilitas umum yang terintegrasi.

4. Mewujudkan Penataan Wisata Berkelanjutan yang Nyaman dan Aman.

– Mengembangkan destinasi wisata dengan sistem pengelolaan yang berkelanjutan dan menjaga keamanan bagi pengunjung.

5. Pelaksanaan Pendidikan Agama untuk Memperkuat Kualitas Keimanan dan Ketaqwaan.

– Integrasi nilai-nilai agama dalam kurikulum pendidikan serta pelatihan bagi masyarakat untuk meningkatkan ketaqwaan.

6. Mewujudkan Kemandiran dan Kedaulatan Pangan.

– Mengembangkan program pertanian berkelanjutan yang mendukung produksi pangan lokal dan meningkatkan ketahanan pangan masyarakat.

7. Menciptakan Birokrasi yang Melayani, Berintegritas, dan Anti KKN.

– Meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pelayanan publik serta memberantas praktik korupsi.

8. Penguatan dan Pemberdayaan Desa.

– Mendorong partisipasi masyarakat dalam pengembangan desa melalui pelatihan, bantuan dana, dan program pemberdayaan.

Visi Misi calon bupati dan wakil bupati Pangandaran nomor 2, H. Ujang Endin Indrawan – H. Dadang Solihat

Visi

Pangandaran Maju, Sejahtera, Mandiri dan Merata

MISI

1. Mewujudkan sistem pengelolaan keuangan daerah yang baik.

2. Memperkuat nilai keagamaan dan kerukunan umat beragama.

3. Meningkatkan tata kelola pemerintahan yang amanah, akuntabel, transparan dan melayani.

4. Mengembangkan SDM yang mandiri melalui peningkatan kualitas pendidikan, layanan kesehatan dan pemberdayaan perempuan.

5. Membangun perekonomian yang tangguh, maju, berkeadilan dan berkelanjutan melalui pemberdayaan sektor pertanian, peternakan, maritim dan sektor unggulan lainnya.

6. Mewujudkan Kabupaten Pangandaran yang nyaman (liveable) melalui penataan ruang yang harmonis, peningkatan ketahanan bencana, penyediaan infrastruktur dan fasilitas yang merata, serta pengendalian pemanfaatan ruang yang berwawasan lingkungan.

7. memperkuat ketahanan nilai-nilai kearifan lokal dan kerjasama antar wilayah dalam lingkup regional, nasional maupun internasional guna mengembangkan industri pariwisata yang berkelanjutan.

admin

Situs Berita Teraktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *