KPU Pangandaran Gelar Bimtek Kampanye Dalam Pilkada Jabar dan Pangandaran 2024

Pangandaran, globalaktual.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangandaran menyelenggarakan KPU Pangandaran Gelar Bimtek Kampanye Dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran 2024 di Hotel Horison, Senen (18/11/2024), sebagai bagian dari persiapan Debat Publik atau Debat Terbuka antar pasangan calon dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran 2024.

Dalam bimtek kali ini dihadiri dari Ketua KPU, anggota Komisioner KPU, Sekretaris KPU, perwakilan Polres, perwakilan Kodim, perwakilan instansi, dan perwakilan pasangan calon.

Acara ini merupakan upaya KPU untuk mendapatkan masukan dari berbagai pihak terkait isu-isu yang perlu diangkat dalam debat publik.

 “Acara ini adalah bagian dari ikhtiar kami untuk mendengarkan saran dari masyarakat terkait isu-isu yang harus diperjuangkan oleh para calon. Saran-saran ini akan kami kumpulkan dan digunakan untuk merancang subtema debat,” kata Ketua KPU Pangandaran, Muhtadin.

Menjelang hari pemungutan suara, yang tinggal kurang dari 9 hari lagi. Berdasarkan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 13 Tahun 2024 tentang Metode Kampanye, KPU wajib memfasilitasi debat publik sebagai bagian dari proses kampanye.

“Kami berencana menyelenggarakan dua kali debat kandidat. Debat pertama sudah dilaksanakan, dan debat kedua pada 20 November 2024, di malam hari. debat ini akan disiarkan oleh TVRI Jawa Barat,” tambah Muhtadin.   (Hrs)

admin

Situs Berita Teraktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *