Guna Mengamankan Kunker Presiden, Pangdam II Sriwijaya Bersama Kapolda Sumsel Hadir di Kota Lubuklinggau

LUBUKLINGGAU, globalaktual.com – Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Naudi Nurdika bersama Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo Sik, berserta rombongan secara langsung hadir di Kota Lubuklinggau,(26/5/2024).

Kedatangan tersebut guna mengamankan Kunjungan Kerja (Kungker) Presiden Republik Indonesia (RI) Ir Joko Widodo,ke Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan (Sum-Sel) 28 Mei 2024.

Berdasarkan informasi dan pantauan awak media,kedatangan Bapak Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Naudi Nurdika bersama Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo Sik.

Di Kota Lubuklinggau berkisar pukul 13:00 Wib,langsung menujuh ke lokasi sport untuk makan siang Bapak Presiden RI di gubuk makan Mang Engking.

Dan disambut baik oleh Penjabat (Pj) Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriansya, Kapolres Kota Lubuklinggau AKBP Indra Aryah Yudha Sik, Kapolres Mura AKBP Andi Supriadi Sik, PLH Dandim 0406 Kolonel ARH Sugiri.

Kemudian turut ikut serta mendampingi Pj Walikota Lubuklinggau Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Lubuklinggau,Kepala OPD Kabupaten Musi Rawas (Mura) maupun pasukan pengamanan lainnya.

Usai makan siang bersama,Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Naudi Nurdika bersama Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo Sik, beserta rombongan.

Langsung menuju ke lokasi Lantai 5 Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau,dan direncanakan meninjau tempat sport-sport yang akan di kunjungi oleh Bapak Presiden RI nantinya.  (*Ari)

admin

Situs Berita Teraktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *