Ling Ling Resmi Daftar ke PDIP Maju Pilkada Pangandaran 2024

Pangandaran, globalaktual.com – H. Ling Ling Nugraha Sanjaya secara resmi mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Pangandaran pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di sekretariat DPC Partai PDIP (PDIP) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu 17 April 2024. Sebagai informasi, Kepala Dinas PUPR Pangandaran.

Dari pantauan, Ling Ling tiba di lokasi didampingi tokoh masyarakat dan pendukungnya sekitar pukul 13.49 WIB.

Setibanya di Sekretariat DPC PDIP Pangandaran, Ling Ling diterima Ketua, Sekretaris DPC PDIP Pangandaran didampingi pengurus DPC PDIP Kabupaten Pangandaran.

H. Ling Ling Nugraha Sanjaya dalam sambutannya mengatakan, jika diberi mandat sebagai bupati atau wakil bupati akan meneruskan cita-cita bupati sebelumnya dan masyarakat Pangandaran.

“Khususnya kami harus bisa mensejahterahkan masyarakat Pangandaran yang lebih baik ke depan, itu yang saya harapkan,” tuturnya

Dirinya menegaskan, masyarakat Pangandaran semuanya bersaudara dan mengajak membangun Pangandaran bersama-sama.

“Saya tidak akan menyekat-nyekat semua kita bersaudara, mari kita bangun Pangandaran untuk lebih baik dan lebih baik. Sekarang sudah lebih baik dan kita lebih baik,” ajak H. Ling Ling.

Ketua DPC PDIP Perjuangan, H. Jeje Wiradinata mengatakan, berkas yang diserahkan Pak Ling Ling ini akan dilakukan verifikasi dan diproses serta akan disampaikan ke DPP PDI Perjuangan. Formulir pendaftaran bakal calon Bupati Pangandaran yang dikeluarkan PDI Perjuangan ada 8 formulir pendaftaran.

Jeje menambahkan, PDIP Pangandaran cukup kursi untuk mengusung bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati periode 2024-2029, juga akan berkomunikasi ke partai lain untuk penjajakan membangun koalisi-koalisi dengan partai-partai di Kabupaten Pangandaran.

“Ini kami lakukan ke Partai yang lain adalah dalam rangka menjalin sinergisitas dan silahturahmi untuk membangun Pangandaran bersama-sama apabila dipercaya oleh masyarakat nantinya untuk memimpin kabupaten Pangandaran, begitu pula pada partai lainnya,” pungkas Jeje.   (Haris)

admin

Situs Berita Teraktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *