Nasional

Menteri PUPR Tinjau IKN Nusantara, Minta Infrastruktur Berkualitas dan Lingkungan

Kalimantan Timur, globalaktual.com – Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementerian PUPR RI) telah memulai pembangunan infrastruktur dasar mendukung Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Negara  Nusantara (IKN Nusantara) , di Kalimantan Timur.

Pekerjaan prasarana dan sarana dasar yang disiapkan meliputi jalan dan jembatan, drainase, intake air baku, hunian bagi pekerja dan penyiapan lahan kawasan (land development).

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono meminta pembangunan IKN Nusantara agar memerhatikan lingkungan.

Dilansir dari Kompas.com, hal tersebut Menteri Basuki sampaikan saat meninjau pembangunan IKN Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Jumat (21/10/2022).

Selain itu, Menteri Basuki juga meminta agar pembangunan IKN Nusantara bisa menghasilkan infrastruktur berkualitas.

“Saya ingin kita semua punya semangat kuat untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya dalam menghasilkan infrastruktur berkualitas dan memperhatikan lingkungan,” kata Basuki, dikutip dari Twitter resmi Kementerian PUPR @KemenPU.

Adapun pembangunan IKN dilaksanakan secara bertahap dengan konsep Future Smart Forest City of Indonesia.

Pada tahap awal tahun 2022-2024, Kementerian PUPR akan memprioritaskan pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) seluas 6.671 hektar.

Sejumlah infrastruktur dasar yang telah dimulai dibangun antara lain bendungan, jalan kerja atau logistik, Jalan Lingkar Sepaku, Jalan Tol IKN, dan rusun pekerja konstruksi.

Saat ini juga tengah diselesaikan pembangunan Bendungan Sepaku Semoi yang akan menyediakan air baku berkapasitas total 2.500 liter per detik bagi IKN dan Balikpapan.

Bendungan ini ditargetkan sudah melakukan pengisian awal atau impounding pada Desember 2022.

“Tadi saya lapor ke Bapak Menteri, Desember itu harusnya sudah impounding. Mungkin nanti Maret-April (2023) sudah selesai karena sudah menyiapkan kebutuhan dasar untuk Ibu Kota Nusantara (IKN),” jelas Direktur Jenderal (Dirjen) Sumber Daya Air (SDA) Jarot Widyoko pada Kamis (29/9/2022).

Adapun saat ini, progres fisik Bendungan Sepaku Semoi sudah mencapai 63,5 persen.

Presiden Joko Widodo memiliki pandangan tersendiri soal Ibu Kota Nusantara yang dibangun di Kalimantan Timur. (***)

admin

Situs Berita Teraktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *