Politik

Panwascam Mura Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Dalam Menghadapi Pemilu 2024

LUBUK LINGGAU, globalaktual.com – Bupati Kabupaten Mura Hj Ratna Machmud yang diwakili Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kakan Kesbangpol) Dodi Irdiawan,menghadiri acara kegiatan pembukaan sosialisasi pengawasan partisipatif dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) secara serentak di 2024 mendatang.

Acara kegiatan berlangsung di ruangan gedung Hotel Grand Zuri Kota Lubuklinggau, Jum’at (18/11/2022) dini hari.

Turut hadir, stafsus bidang komunikasi dan informatika Muhamad Ali Amin, KPU Kabupaten Mura serta seluruh jajaran Panwaslu Kecamatan se Kabupaten Mura.

Bupati Kabupaten Mura, Hj Ratna Machmud yang diwakili Kakan Kesbangpol Dodi Irdiawan mengatakan, sehubungan dengan pelaksanaan sosialisasi pada malam hari ini, Pemkab Mura mengucapkan ribuan terimakasih dan mengapresiasi atas semangat Bawaslu beserta jajarannya.

Yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini untuk memberikan pengawasan pemilu partisipatif dalam menghadapi pemilu di tahun 2024.

Pengawasan pemilu partisipatif merupakan wadah kelaborasi antara Bawaslu dengan masyarakat dalam meningkatkan fungsi dan pengawasan.

”Bawaslu ialah tongak demokrasi bangsa,oleh sebab itu sebagai pengawasan pemilu harus betul-betul memahami tugas dan pokok dalam pengawasan,”kata Bupati.

Ia menerangkan pelaksanaan sosialisasi ini merupakan proses yang sangat penting dan strategis, agar pelaksanaan pemilu 2024 di Kabupaten Mura tetap berjalan tertib,aman dan lancar seperti pelaksanaan pemilu di tahun-tahun sebelumnya.

Untuk itu melalui sosialisasi ini diharapkan peserta sadar akan pentingnya menjaga perilaku yang dapat merusak sendi-sendi demokrasi, sehingga mampu mendorong pemilu yang berkualitas dan bermartabat.

”Keterlibatan masyarakat dalam setiap tahapan pemilu menjadi langka strategis untuk mengawal proses demokrasi yang dapat menghasilkan pemimpin dan amanah maupun berkualitas,”terang Bupati.

Ketua Bawaslu Kabupaten Mura, Okto Reni Candra Kirana menyampaikan, bahwa diselenggarakan kegiatan sosialisasi pada malam hari ini,karena Bawaslu RI minta Bawaslu Kabupaten Mura bersosialisasi terus menerus guna menghadapi pemilu 2024 mendatang.

”Dan menunjukan keseriusan bagi peserta Panwaslucam se Kabupaten Mura,bahwa inilah bentuk Bawaslu yang bertujuan untuk mengawasi dan pengawasan terhadap pemilu ditahun 2024 nanti,”ucap Oktu Reni.

Dia mengharapkan karena tugas selaku Bawaslu ini sangat berat tanggung jawabnya,untuk itu Bapak dan Ibu peserta Panwaslucam yang ada di Kecamatan.

Supaya dapat menyiapkan pisik maupun mental,maka dari itu nanti akan diberikan bantuan BPJS bagi seluruh Panwascam Kecamatan.

Karena kegiatan sosialisasi ini sudah berjalan untuk kesekian kalinya,sebab kemarin kita juga ikut kegiatan sosialisasi di Kabupaten OKI setelah itu Palembang dan selanjutnya Kabupaten Mura sendiri.

”Ikutilah sosialisasi mengenai pelanggaran sebelum dilakukan pemilu,di tahun 2024 mendatang,dan sangat diharapkan dapat menerima apa yang telah diberikan kepada Panwaslucam Kecamatan,”harap Oktu Reni. (Dani)

admin

Situs Berita Teraktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *